Rapat Perdana CHSS 2011

 
Logo CHSS. (Foto: Istimewa)

Warta CHSS - Halo Soccer Society!

Rapat perdana CHSS siang tadi Senin, 28 November 2011 terlihat sepi. Hanya dihadiri tidak lebih dari 15 orang saja. Hal ini menyebabkan Captain CHSS Gesa Prasetia merasa sedikit kecewa. Sebelumnya ia berharap pada rapat perdana, seluruh anggota CHSS dapat hadir.

“Kecewa sih pasti ada, tapi bagaimana lagi, sebenarnya saya berharap semua anggota dapat hadir.” Ujar Gesa Prasetia ditemui sesaat setelah  rapat CHSS usai.

Rapat kali ini membahas mengenai jadwal latihan dan pembuatan Jersey CHSS 2011/2012. Telah disepakati bahwa latihan CHSS akan dilaksanakan setiap hari Kamis. Sebelumnya latihan CHSS diadakan setiap hari Jum’at, berhubung jadwal terbentur dengan jadwal mudik para penggawa CHSS yang berdomisili di luar kota, maka latihan dipindah jadwal ke hari Kamis.

Selain itu rapat tadi membahas mengenai kaos tim CHSS. Diperkirakan dana pembuatan baju sekitar Rp. 100.000 beserta handban dan kaos kaki.

“Pembuatan kaos kira-kira sekitar seratus ribuan, mudah-mudahan sih lebih murah dari itu. Ya perkiraan sih harga segitu cukup dengan handban sama kaos kaki.” Ujar Gesa Prasetia.

Walau rapat hanya dihadiri oleh beberapa orang saja, rapat tetap dilangsungkan. Coach Dafin Nurmawan pun menyangkan hal ini. Ia berharap untuk kedepannya, seluruh anggota CHSS dapat berpartisipasi.

“Ya mudah-mudahan buat kedepannya semua anggota CHSS dapat ikut rapat atau apa saja kegiatan CHSS tidak hanya latihan saja.” Pungkasnya.

CHSS Wani!

CHSS Salam Gila Bola!

 

Penulis: Reza Zulvikor 

Editor: Fauzi Firdaus Kasidi

 

0 Komentar

Posting Komentar

Post a Comment (0)

Lebih baru Lebih lama